Syukuran Pembukaan Gerai Koperasi Desa Merah Putih di Desa Sumur Bandung Berjalan Lancar

- Penulis

Minggu, 18 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garudaxpose.co | Kabupaten Tangerang – Upaya penguatan ekonomi kerakyatan terus digencarkan di wilayah pedesaan. Hal tersebut ditandai dengan syukuran pembukaan Gerai Koperasi Desa Merah Putih Desa Sumur Bandung yang dilaksanakan pada Minggu, 18 Januari 2026, bertempat di RT 10 RW 04, Kampung Bendung, Desa Sumur Bandung, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.

 

 

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bukhori, selaku Ketua Koperasi Desa Merah Putih, beserta jajaran pengurus dan anggota koperasi, tokoh masyarakat, para ketua RT dan RW, perwakilan warga setempat, serta Tim Media Center Jayanti (MCJ) yang turut meliput jalannya acara.

 

Gerai koperasi ini berdiri di lokasi yang cukup strategis, bersebelahan langsung dengan lapangan sepak bola Kampung Bendung, sehingga dinilai mudah diakses oleh masyarakat sekitar.

 

Keberadaan gerai tersebut diharapkan mampu menjadi pusat aktivitas ekonomi warga sekaligus memenuhi kebutuhan pokok masyarakat dengan harga yang terjangkau.

 

Dalam sambutannya, Bukhori menyampaikan bahwa pembukaan gerai koperasi ini merupakan wujud komitmen bersama dalam membangun ekonomi desa yang mandiri, berkeadilan, dan berkelanjutan.

Ia menegaskan bahwa koperasi tidak hanya berfungsi sebagai unit usaha, tetapi juga sebagai wadah kebersamaan dan pemberdayaan masyarakat.

 

“Melalui koperasi ini, kami ingin mendorong semangat gotong royong serta meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat Desa Sumur Bandung secara keseluruhan,” ujarnya.

 

Sementara itu, tokoh masyarakat dan perwakilan RW yang hadir menyambut baik kehadiran Gerai Koperasi Desa Merah Putih. Mereka menilai koperasi desa memiliki peran strategis dalam menopang perekonomian warga, khususnya dalam menghadapi tantangan ekonomi yang semakin dinamis.

 

Acara syukuran berlangsung dengan khidmat dan penuh kebersamaan, diawali dengan doa bersama sebagai ungkapan rasa syukur serta harapan agar Gerai Koperasi Desa Merah Putih dapat berjalan lancar, berkembang, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Dengan diresmikannya gerai koperasi ini, Desa Sumur Bandung diharapkan dapat menjadi contoh desa yang aktif menggerakkan ekonomi berbasis koperasi, sekaligus memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat dari tingkat desa.

 

(Spi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Lumajang Support Penguatan Bank Daerah untuk Percepat Kemandirian Fiskal Lumajang
Relokasi Sementara Pasar Krai, Upaya Pemkab Lumajang Menjaga Denyut Ekonomi Rakyat
Pajak Wisata Tumpak Sewu Naik 50 Persen, Lumajang Perkuat Kemandirian Fiskal Daerah
Dongkrak PAD, Bupati Lumajang Dorong Tata Kelola Pajak Pasir yang Tertib dan Berkelanjutan
Danramil 0820-15/Pajarakan Hadiri Grand Launching Dapur MBG Sukokerto 2 di Kabupaten Probolinggo
Kodim 0820/Probolinggo Laksanakan Gerakan Swadaya Pangan Nasional di Tegalsiwalan
Malahayu Panen Benih Nila, Dukung Ketahanan Pangan & MBG!
Bupati Tangerang Tancap Gas, Koprasi Desa Merah Putih Resmi Diluncurkan Serentak di Jayanti

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:57 WIB

Bupati Lumajang Support Penguatan Bank Daerah untuk Percepat Kemandirian Fiskal Lumajang

Selasa, 20 Januari 2026 - 12:48 WIB

Relokasi Sementara Pasar Krai, Upaya Pemkab Lumajang Menjaga Denyut Ekonomi Rakyat

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:59 WIB

Syukuran Pembukaan Gerai Koperasi Desa Merah Putih di Desa Sumur Bandung Berjalan Lancar

Kamis, 15 Januari 2026 - 09:44 WIB

Pajak Wisata Tumpak Sewu Naik 50 Persen, Lumajang Perkuat Kemandirian Fiskal Daerah

Rabu, 14 Januari 2026 - 07:19 WIB

Dongkrak PAD, Bupati Lumajang Dorong Tata Kelola Pajak Pasir yang Tertib dan Berkelanjutan

Berita Terbaru