Polisi dan LSM Geram Bergerak Cepat Bantu Wartawan Korban Kecelakaan di Tigaraksa

- Penulis

Jumat, 10 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garudaxpose.com | Kabupaten Tangerang – Keluarga besar wartawan sekaligus Pimpinan Redaksi Paparan, Alek Purnama (30), menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian serta dukungan dari Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM Geram), setelah Alek mengalami kecelakaan tunggal di wilayah hukum Polsek Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

Peristiwa kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis dini hari (9/10/2025) sekitar pukul 04.00 WIB. Menurut keterangan anggota kepolisian yang sedang berpatroli, korban ditemukan dalam kondisi tidak sadarkan diri di pinggir jalan. Dari hasil pemeriksaan di lokasi, korban diketahui membawa identitas berupa kartu tanda anggota (KTA) wartawan dari PT Geram.

Korban segera dievakuasi dan dibawa ke RSUD Tigaraksa untuk mendapatkan perawatan medis. Sementara itu, sepeda motor yang dikendarai korban telah diamankan pihak kepolisian untuk penyelidikan lebih lanjut.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ibu Linda, istri korban, saat ditemui di RSUD Tigaraksa, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada pihak-pihak yang telah membantu keluarganya.

> “Saya sangat berterima kasih atas partisipasi dan dukungan moral Bapak Alamsyah, Ketua Umum LSM Geram, yang sudah menyempatkan diri membesuk suami saya dan bahkan melunasi seluruh biaya perawatan. Tidak lupa saya juga berterima kasih kepada pihak RSUD Tigaraksa atas pelayanan yang sangat maksimal,” ujarnya dengan haru.

 

Ucapan serupa juga disampaikan oleh Indra (40), kakak dari Linda yang juga merupakan wartawan Suara Banten.

> “Atas nama keluarga, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak H. Alamsyah dan rekan-rekan LSM Geram atas dukungan moril dan materil yang telah diberikan. Semoga Allah SWT membalas segala kebaikan dan memberikan kesehatan serta kelancaran dalam tugas kemanusiaan dan jurnalistik mereka,” ucapnya.

 

Indra juga menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polsek Tigaraksa dan Satlantas Polres Tangerang Polda Banten atas respon cepat mereka dalam menolong korban di lokasi kejadian.

 

(Spi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Negara Hadir di Kawasan Perbatasan, Wamen Ossy: Telah Disahkan Perpres untuk Delapan Rencana Tata Ruang Kawasan Perbatasan Negara
Camat Jayanti dan Kapolsek Sambangi Rumah Dua Bocah Korban Tenggelam di Kali Cidurian
DOUBLE JABATAN, KASI PELAYANAN DESA KROCOK JADI WARTAWAN: Konflik Kepentingan Mengancam?
Solidaritas Kemanusiaan, DPC Hiswana Migas Tangerang Beri Bantuan Bencana Aceh dan Sumatra
Cek Fakta: Tidak Benar Ada Helikopter Jatuh Saat Kunjungan Bencana Semeru
Razia Balap Liar, Polres Lumajang Amankan Lima Sepeda Motor
Sambut HUT Kota Tangerang Ke-33, Banksasuci Tanam 3.300 Pohon
Sampah Jadi Persoalan, Di Duga DLH Kota Tangsel Tutup Mata

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:30 WIB

Negara Hadir di Kawasan Perbatasan, Wamen Ossy: Telah Disahkan Perpres untuk Delapan Rencana Tata Ruang Kawasan Perbatasan Negara

Rabu, 21 Januari 2026 - 13:46 WIB

Camat Jayanti dan Kapolsek Sambangi Rumah Dua Bocah Korban Tenggelam di Kali Cidurian

Rabu, 21 Januari 2026 - 07:10 WIB

DOUBLE JABATAN, KASI PELAYANAN DESA KROCOK JADI WARTAWAN: Konflik Kepentingan Mengancam?

Senin, 19 Januari 2026 - 13:49 WIB

Solidaritas Kemanusiaan, DPC Hiswana Migas Tangerang Beri Bantuan Bencana Aceh dan Sumatra

Senin, 19 Januari 2026 - 01:22 WIB

Cek Fakta: Tidak Benar Ada Helikopter Jatuh Saat Kunjungan Bencana Semeru

Berita Terbaru