Dua Dekade Menentukan, Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas

- Penulis

Rabu, 12 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dua Dekade Menentukan, Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas

BREBES,GarudaXpose.com-Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menekankan pentingnya dua dekade ke depan sebagai masa penentu bagi Indonesia dalam membentuk generasi emas 2045. Hal ini disampaikan dalam sambutannya pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 di Brebes, Rabu (12/11/2025).

Tema HKN tahun ini adalah “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”. Menkes mengajak seluruh elemen bangsa untuk memperkuat komitmen terhadap transformasi kesehatan nasional agar 84 juta anak Indonesia dapat menjadi generasi sehat, tangguh, dan unggul pada tahun 2045.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita hanya memiliki dua dekade lagi untuk memastikan anak-anak Indonesia tumbuh sehat dan kuat. Kualitas kesehatan hari ini menentukan peradaban bangsa esok hari,” tegas Menkes Budi.

Dalam empat tahun terakhir, Kementerian Kesehatan telah menjalankan Transformasi Kesehatan Indonesia, yang bertujuan menghadirkan layanan kesehatan yang lebih mudah diakses, berkualitas, dan terjangkau, terutama bagi masyarakat di daerah terpencil.

Melalui program Cek Kesehatan Gratis (CKG), lebih dari 52 juta masyarakat telah melakukan deteksi dini penyakit, dan program ini juga berkontribusi terhadap peningkatan skrining tuberkulosis (TB) yang kini menjangkau lebih dari 20 juta orang.

Pembangunan dan peningkatan rumah sakit juga terus berjalan di berbagai pelosok negeri, dengan 32 dari 66 RSUD yang menjadi lokus peningkatan layanan berhasil mencapai target hingga 2025.

Menkes Budi menekankan pentingnya transformasi budaya kerja di kalangan tenaga kesehatan dan birokrasi, serta kolaborasi seluruh insan kesehatan Indonesia untuk mewujudkan transformasi kesehatan.

“Kita tidak bisa mewujudkan transformasi kesehatan tanpa perubahan cara pikir dan cara kerja. Birokrasi harus kompeten, akuntabel, dan berorientasi pada pelayanan publik,” tegasnya.

Pada kesempatan tersebut, Plh Bupati Brebes Warna,SE menyerahkan penghargaan dari Menteri Kesehatan RI kepada Kepala Dinas Kesehatan Daerah Brebes Inneke Tri Sulistiyowati MKes sebagai pembina terbaik program keamanan pangan olahan siap saji tahun 2024.

Selain itu, Menkes Budi juga mengajak masyarakat untuk menjadikan Hari Kesehatan Nasional ke-61 sebagai momentum memperkuat semangat gotong royong membangun bangsa yang sehat.

“Perjalanan menuju Indonesia sehat adalah perjalanan panjang dan penuh harapan. Mari mulai dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar, dari individu dan keluarga yang sehat raga dan jiwanya, akan lahir masyarakat yang kuat demi mewujudkan Indonesia Emas 2045,” pungkasnya.

Kegiatan peringatan HKN ke-61 di Brebes juga diisi dengan peletakan karangan bunga oleh Plh Bupati Brebes Wurja,SE di Monumen Pahlawan Covid, serta dihadiri oleh Sekda Brebes Dr Tahroni MPd, tenaga kesehatan, BLUD, dan kader posyandu* (Agus)­

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kesehatan sebagai Pondasi, Prestasi sebagai Tujuan: RS Dera As-Syifa Raih Penghargaan di POPDA Brebes 2025″
RS Dera As-Syifa Dukung Gerakan Keluarga Sejahtera di Hari Jadi Brebes ke-348
Sentuhan Kasih di Ujung Desa: Bupati Brebes Hadirkan Harapan Baru bagi Lansia dan Disabilitas
Membangun Generasi Sehat: RS Dera As-Syifa dan Puskesmas Bandungsari Bersinergi Cegah Stunting
Dr.Heru Padmonobo: Mimpin Puskesmas Brebes, Layanan Kesehatan Naik Kelas!
Memutus Rantai Mafia Obat Tipe G: Sinergi Dinkes Tangsel dan Media demi Selamatkan Generasi
BREBES BERBAGI: Marbot Masjid Disuguhi Cek Kesehatan & Kacamata Gratis!
BREBES BERBAGI: Faskes Gratiskan Pelayanan KB, Warga Semakin Sehat!

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:15 WIB

Kesehatan sebagai Pondasi, Prestasi sebagai Tujuan: RS Dera As-Syifa Raih Penghargaan di POPDA Brebes 2025″

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:05 WIB

RS Dera As-Syifa Dukung Gerakan Keluarga Sejahtera di Hari Jadi Brebes ke-348

Rabu, 21 Januari 2026 - 14:13 WIB

Sentuhan Kasih di Ujung Desa: Bupati Brebes Hadirkan Harapan Baru bagi Lansia dan Disabilitas

Selasa, 20 Januari 2026 - 08:15 WIB

Membangun Generasi Sehat: RS Dera As-Syifa dan Puskesmas Bandungsari Bersinergi Cegah Stunting

Senin, 19 Januari 2026 - 23:46 WIB

Dr.Heru Padmonobo: Mimpin Puskesmas Brebes, Layanan Kesehatan Naik Kelas!

Berita Terbaru