Wujudkan Pelayanan Professional Rutan Kraksaan Gandeng POSBAKUMMADIN Siapkan Bantuan Hukum WBP

- Penulis

Kamis, 8 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_131072

Oplus_131072

Garudaxpose.com | Probolinggo – Rutan Kraksaan Kanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Timur menandatangani Perjanjian Kerjasama dengan Pos Bantuan Hukum Advokat Indonesia (POSBAKUMADIN) Probolinggo terkait pemberian bantuan hukum bagi tahanan di Rutan Kraksaan.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penyuluhan serta sosialisasi undang-undang terbaru sebagai upaya meningkatkan pemahaman dan kesadaran hukum warga binaan. Kamis (08/01).

Karutan Kraksaan, Galih Setiyo Nugroho, menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan langkah konkret dalam memastikan terpenuhinya hak hukum bagi warga binaan, khususnya mereka yang berasal dari kelompok masyarakat termarginal.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Penandatanganan Perjanjian Kerjasama ini menjadi wujud komitmen kami untuk memberikan akses bantuan hukum yang adil dan merata, sekaligus meningkatkan literasi hukum warga binaan,” tutur Galih.

Sementara itu, Ketua POSBAKUMADIN, Erlin Cahaya, menyatakan kesiapan pihaknya untuk bersinergi dengan Rutan Kraksaan dalam memberikan layanan bantuan hukum.

“Kami siap memberikan pendampingan dan konsultasi hukum bagi warga binaan, khususnya masyarakat termarginal, agar mereka memperoleh perlindungan dan kepastian hukum sesuai peraturan perundang-undangan,” ujar Erlin.

Melalui penandatanganan Perjanjian Kerjasama ini, Rutan Kraksaan berharap sinergi dengan POSBAKUMADIN

Probolinggo dapat memperluas akses keadilan, meningkatkan literasi hukum warga binaan, serta mendukung terwujudnya pelayanan pemasyarakatan yang profesional, humanis, dan berorientasi pada keadilan sosial.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tanggap Bencana Banjir, Pemkot Tangerang Bangun Dapur Umum hingga Tingkat Kelurahan
Tanggap Bencana Banjir, Pemkot Tangerang Bangun Dapur Umum hingga Tingkat Kelurahan
Babinsa Koramil 0820-03/Leces Laksanakan Komsos dan Kerja Bakti Bersama Warga Desa Leces
Kodim 0820/Probolinggo Perkuat Sektor Pertanian Melalui Pendampingan Tanam Padi
Bakti Sosial Korban Bencana Banjir DPD LSM Lira Kabupaten Probolinggo”Mendengar Melihat Dan Berbuat “
Modeling sebagai Medium Kultural, Lumajang Dorong Generasi Muda Beridentitas
ANGIN PUTING BELIUNG TERJANG DESA LECES, BABINSA KORAMIL 0820-03 SIGAP LAKUKAN PENANGANAN
Koramil Dringu Menghadiri Grand Opening SPPG Dan Penyaluran MBG Sumbersuko

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:10 WIB

Tanggap Bencana Banjir, Pemkot Tangerang Bangun Dapur Umum hingga Tingkat Kelurahan

Jumat, 23 Januari 2026 - 05:49 WIB

Babinsa Koramil 0820-03/Leces Laksanakan Komsos dan Kerja Bakti Bersama Warga Desa Leces

Rabu, 21 Januari 2026 - 01:41 WIB

Kodim 0820/Probolinggo Perkuat Sektor Pertanian Melalui Pendampingan Tanam Padi

Selasa, 20 Januari 2026 - 03:23 WIB

Bakti Sosial Korban Bencana Banjir DPD LSM Lira Kabupaten Probolinggo”Mendengar Melihat Dan Berbuat “

Senin, 19 Januari 2026 - 02:25 WIB

Modeling sebagai Medium Kultural, Lumajang Dorong Generasi Muda Beridentitas

Berita Terbaru