GarudaXpose.com I Lumajang – Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Polres Lumajang di bidang ketahanan pangan, Polsek Klakah melaksanakan kegiatan sambang desa dengan fokus pada pemantauan tanaman jagung milik petani.
Kegiatan ini berlangsung di Dusun Krajan RT 01 RW 02, Desa Kebonan, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang, Senin (10/11/2025).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolsek Klakah, AKP Ilham Ade Putra, S.T.K., M.H., mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap keberlangsungan sektor pertanian di wilayah hukum Polsek Klakah.
“Kami bersama anggota turun langsung ke lapangan untuk memastikan program ketahanan pangan, khususnya tanaman jagung, dapat berjalan lancar. Selain itu, kami juga melakukan pengecekan terhadap ketersediaan pupuk yang sangat dibutuhkan para petani,” ujar AKP Ilham Ade Putra.
Dijelaskannya, hasil pemantauan menunjukkan bahwa ketersediaan pupuk di wilayah tersebut cukup memadai. Pasokan pupuk diperoleh dari kelompok tani Setia Kawan yang diketuai oleh Pak Bahri. Hal ini diharapkan dapat mendukung kelancaran masa tanam jagung selama satu bulan ke depan.
“Kami juga menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan masyarakat untuk memperkuat semangat gotong royong dalam mempertahankan ketahanan pangan. Keberhasilan program ini tentu membutuhkan kerja sama antara pemerintah, petani, dan kepolisian,” tambahnya.
Kegiatan yang melibatkan personel Polsek Klakah ini berjalan dengan tertib dan lancar. Selain menjadi sarana pengawasan dan pendampingan, kegiatan sambang desa juga mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat di tingkat akar rumput.
Dengan adanya kegiatan tersebut, Polsek Klakah berharap program Asta Cita dalam bidang ketahanan pangan dapat terus berlanjut dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya para petani jagung di Kecamatan Klakah.















