Garudaxpose.Com |Probolinggo – Dalam rangka mendukung Gerakan Antisipasi Pangan Nasional, Kodim 0820/Probolinggo terus menunjukkan komitmennya dalam membantu sektor pertanian di wilayah binaan. Salah satunya melalui kegiatan pendampingan kepada petani yang dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 0820-15/Pajarakan.
Pada hari Rabu, 20 Januari 2026, Sertu M. Soleh selaku Babinsa Koramil 0820-15/Pajarakan melaksanakan kegiatan pendampingan tanam padi di lahan milik Bapak Samuji yang berlokasi di Desa Sukokerto, Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo.
Pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan TNI AD, khususnya Kodim 0820/Probolinggo, dalam meningkatkan produktivitas pertanian sekaligus mengantisipasi potensi kerawanan pangan. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani diharapkan dapat memberikan motivasi serta semangat kepada masyarakat dalam mengelola lahan pertanian secara optimal.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Sertu M. Soleh menyampaikan bahwa kegiatan pendampingan tanam padi ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa untuk membantu pemerintah dalam menjaga ketersediaan pangan di wilayah. “Melalui pendampingan ini, kami berharap hasil pertanian dapat meningkat dan kesejahteraan petani semakin baik,” ujarnya.














