Kelompok Tani Serai Makmur Sejahtera Ogan Ilir Terima Bantuan Mesin Pipil Jagung dari kapolri

- Penulis

Selasa, 30 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garudaxpose.com | Ogan Ilir – Kelompok Tani Serai Makmur Sejahtera yang diketuai oleh Ahladi dengan anggota Suryadi, menerima bantuan berupa mesin pipil jagung dari Bapak Kapolri dan Kapolda Sumsel.

Acara penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan secara simbolis di Polres OKU Timur pada hari Sabtu, 27 September 2025, dengan total sebanyak 15 unit mesin pipil jagung yang dibagikan kepada kelompok tani penerima.

Dari jumlah tersebut, Kelompok Tani Serai Makmur Sejahtera mendapatkan 1 unit mesin pipil jagung, sementara unit lainnya diserahkan kepada kelompok tani yang tersebar di wilayah Sumatera Selatan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat ini, Kelompok Tani Serai Makmur Sejahtera mengelola lahan jagung seluas 8 hektar dengan usia tanam mencapai 20 hari. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas petani jagung, mendukung program ketahanan pangan nasional, serta membantu perekonomian masyarakat tani.

Ketua Kelompok Tani Serai Makmur Sejahtera, Ahladi, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas bantuan yang diberikan. “Kami mewakili seluruh anggota Kelompok Tani Serai Makmur Sejahtera mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolri dan Bapak Kapolda Sumsel atas bantuan mesin pipil jagung ini. Semoga dengan adanya bantuan ini, kami semakin termotivasi untuk meningkatkan hasil panen dan mendukung program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Ogan Ilir AKBP Bagus Suryo Wibowo, S.I.K. dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa bantuan mesin ini diharapkan dapat benar-benar dimanfaatkan secara optimal. “Kami berharap mesin pipil jagung yang telah diberikan ini bisa digunakan dengan baik oleh para petani, sehingga dapat mendukung program Presiden tentang ketahanan pangan nasional, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tegas Kapolres.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polres Lumajang Intensifkan Pengamanan Sholat Jum’at dan Patroli Toko Emas
Penanganan Darurat Sampah, Babinsa Koramil 02/Curug Angkut Sampah
Suasana Haru! Dandim 0510/Tigaraksa Serahkan Kunci Bedah Rumah di Kp. Ranca Sadang
Danramil 11/Pasar Kemis Pimpin Evakuasi Korban Banjir di Gelam Jaya
Babinsa Koramil 0820-03/Leces Laksanakan Komsos dan Kerja Bakti Bersama Warga Desa Leces
Aiptu Endang Bersama Sertu Supriyadi Laporkan Situasi Banjir di Desa Cikande
Masjid Makmur, Lingkungan Sejahtera: Polres Brebes Wujudkan Spirit Isra Mi’raj dengan Seni dan Ibadah”
Kenal Pamit Kapolsek Pasar Kemis, dari AKP Syamsul Bahri Kepada AKP Humaedi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:06 WIB

Polres Lumajang Intensifkan Pengamanan Sholat Jum’at dan Patroli Toko Emas

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:28 WIB

Penanganan Darurat Sampah, Babinsa Koramil 02/Curug Angkut Sampah

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:17 WIB

Suasana Haru! Dandim 0510/Tigaraksa Serahkan Kunci Bedah Rumah di Kp. Ranca Sadang

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:13 WIB

Danramil 11/Pasar Kemis Pimpin Evakuasi Korban Banjir di Gelam Jaya

Jumat, 23 Januari 2026 - 05:49 WIB

Babinsa Koramil 0820-03/Leces Laksanakan Komsos dan Kerja Bakti Bersama Warga Desa Leces

Berita Terbaru