Penerima Penghargaan Dari Berbagai Kalangan, Berikut Disampaikan Untuk Kegiatan Ini

- Penulis

Senin, 15 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palembang,Garudaxpose.com – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Palembang menyelenggarakan kegiatan acara BAZNAS Kota Palembang Award. Dimana kegiatan ini sebagai bentuk apresiasi kepada unit pengumpul zakat (UPZ) dan penggerak zakat di kota Palembang.

Adapun tema kegiatannya yakni “Zakat tumbuh, umat berdaya menuju kota Palembang yang sejahtera,”, dan kegiatan ini sendiri dipusatkan di ruang parameswara kantor Walikota Palembang, Senin (15/12/2025).

Turut hadir didalam kegiatan ini dari Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang H Aprizal Hasyim, S.Sos., M.M, Ketua BAZNAS Kota Palembang Kgs M Ridwan Nawawi, S.Pd.I., M.M, Branch Manager PT BTN Syariah Palembang, para camat yang ada di kota Palembang, serta para penerima penghargaan dari BAZNAS Kota Palembang.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikatakan Ketua BAZNAS Kota Palembang Kgs M Ridwan Nawawi, S.Pd.I., M.M, di mana BAZNAS hari ini mengadakan BAZNAS Award yaitu apreasiasi kepada UPZ dan penggerak zakat se kota Palembang, dan alhamdulillah ini acara rutinan setiap tahun atau akhir tahun kita memberikan apreasiasi kepada orang-orang yang sudah banyak kontribusinya kepada BAZNAS serta sudah mempercayakan dananya untuk disumbangkan kepada BAZNAS

Persiapannya cukup lumayan, karena kami melihat tapi persiapannya di minggu-minggu Desember inilah atau awal bulan. Kta melihat dari beberapa kategori tersebut, kita lihat cukup banyak yang bisa kita apreasiasi, di mana ada 26 kategori yang diberikan apreasiasi.

“Baik itu atas nama dinas, kecamatan, kelurahan, ataupun juga atas nama dinas-dinas yang lain dan UPZ-UPZ lainnya. Dimana salah satunya yang mendapatkan penghargaan yakni Branch Manager PT BTN Syariah,” ujarnya.

Kemudian, penilaiannya sesuai kategori, misal kategori pengumpulan terbanyak, artinya berapa banyak, yang siapa paling banyak mengumpulkan dana zakat, infak, serta sodakoh nya. Misalnya, UPZ koordinasi terbaik, kita lihat siapa yang selama ini, dinas siapa yang terbanyak komunikasi dengan BAZNAS.

Bahkan kira tadi kasih di lintas sektor, seperti Kementerian Agama (Kemenag), Polrestabes, dan Kepolisian daerah (Polda). Untuk team penilaiannya tetap dari BAZNAS yakni internal, karena ini penghargaan internal kita.

“Jadi kita yang paham terkait siapa yang layak menerima, bukan seperti lomba, ini cuma apreasiasi, cuma penghargaan karena dia sudah percaya kepada BAZNAS. Ini bukan terkait penilaian seperti kita lomba, bukan seperti itu,” ungkapnya.

Dilanjutkannya, karena disini kita menilai gerakannya itu selama 1 tahun, yakni dari Januari – Desember 2025, dan tetap kita mencari yang terbaik dari setiap kategori. Setiap tahun ada peningkatan, tahun kemarin cuma 20 kategori, sekarang ada penambahan 6 kategori, artinya ada peningkatan.

Tahun kemarin itu kita berbarengan Ramadhan, ini kita memang penghujung tahun, karena untuk menutup hasil untuk penilaian itu kita lihat diujung, karena penilaian kita bukan per bulan, tapi per tahun yakni dari Januari sampai Desember.

“Harapan kami kepada mereka-mereka yang sudah menerima penghargaan teruslah untuk berzakat, berinfak serta ber sodakoh, teruslah berkiprah dan tingkatkan lagi, bukan dengan capaian seperti ini mereka justru stop, justru ditingkatkan lagi,” katanya

Menurut Branch Manager PT BTN Syariah Chawari Ata Nasrullah, alhamdulillah di mana saya mendapatkan sertifikat dari BAZNAS Kota Palembang sebagai bentuk apresiasi juara I sebagai Muzaki Perorangan Terbaik tahun 2025.

Saya secara pribadi serta mewakili dari pimpinan BTN Syariah Palembang mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada BAZNAS kota Palembang.

“Semoga BAZNAS kota Palembang semakin maju, semakin sukses, serta bermanfaat luas bagi masyarakat dan juga bagi kita semuanya,” ucapnya.

Masih dilanjutkannya, untuk bank BTN Syariah, alhamdulilah sudah bekerjasama dengan BAZNAS kota Palembang, kita menyalurkan dan juga menghimpun dana-dana dari masyarakat.

Di mana yang ingin berinfak, bersedekah, dan zakat melalui rekening di BTN Syariah untuk kita salurkan kembali ke BAZNAS Kota Palembang.

“BAZNAS Kota Palembang sudah sangat bagus program-programnya, sangat bermanfaat bagi masyarakat luas, baik di mustahiq, dan juga pemberdayaan masyarakatnya sudah sangat bagus,” imbuhnya.

Masih disampaikannya, bentuk dukungannya sendiri, kami support dalam sisi melalui rekening perhimpunan dana, dan juga kami juga ada perhimpunan data juga serta kami salurkan melalui BAZNAS kota Palembang.

Harapannya BAZNAS Kota Palembang kedepan semakin maju, semakin inovatif, semakin bermanfaat untuk masyarakat khususnya dikota Palembang.

“Dimana ini yang pertama kali saya mendapatkan penghargaan dari BAZNAS Kota Palembang, dan ini suatu penghargaan yang sangat luar biasa bagi saya, sekali lagi saya ucapkan terima kasih,” bebernya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dugaan Pengkondisian Proyek di Dinas PUPR Kabupaten Muara Enim, SIRA Minta KPK RI Turun Tangan dan Periksa
Sakti Mandraguna! Toko Obat Tipe G Samping WTC Tetap Eksis: Bukti Polisi “Kalah” atau Memang “Dipelihara”?
Parliamentary Threshold (PT) Produk Politik Akal-akalan Pasca Orde Baru”
Usut Tuntas Dugaan Abuse Of Power Dan Indikasi KKN Serta Tindak Pidana Pencucian Uang oleh Yayasan Bani Makki Kayu Agung, DPW-MSK INDONESIA dan PB.FPMP Sumsel Minta Kejati Sumsel
“Rektorat USU Membisu! Muryanto Amin Terseret ‘Sirkel Kejahatan Korupsi’ OTT Topan Ginting, Mengapa Belum Ada Klarifikasi?”
Badai Emas Pegadaian 2025 Resmi Diundi, Nasabah Syariah Raih Hadiah Paket Haji Plus
Bulan Januari Atau Februari Akan Dilakukan Rapat Terkait Pengelolaan Danau OPI, Berikut Beberapa Hal Disampaikan
15 Ribu Karyawan Terancam PHK, DPRD Sumsel Diminta Fasilitasi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 08:52 WIB

Dugaan Pengkondisian Proyek di Dinas PUPR Kabupaten Muara Enim, SIRA Minta KPK RI Turun Tangan dan Periksa

Jumat, 23 Januari 2026 - 07:59 WIB

Sakti Mandraguna! Toko Obat Tipe G Samping WTC Tetap Eksis: Bukti Polisi “Kalah” atau Memang “Dipelihara”?

Jumat, 23 Januari 2026 - 07:31 WIB

Parliamentary Threshold (PT) Produk Politik Akal-akalan Pasca Orde Baru”

Jumat, 23 Januari 2026 - 07:24 WIB

Usut Tuntas Dugaan Abuse Of Power Dan Indikasi KKN Serta Tindak Pidana Pencucian Uang oleh Yayasan Bani Makki Kayu Agung, DPW-MSK INDONESIA dan PB.FPMP Sumsel Minta Kejati Sumsel

Kamis, 22 Januari 2026 - 04:08 WIB

“Rektorat USU Membisu! Muryanto Amin Terseret ‘Sirkel Kejahatan Korupsi’ OTT Topan Ginting, Mengapa Belum Ada Klarifikasi?”

Berita Terbaru