Camat Jayanti Tanggapi Keluhan Warga Soal Irigasi Sekunder di Kampung Bendung yang Tersumbat Sampah

- Penulis

Rabu, 19 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GarudaXpose.com | Kabupaten Tangerang – Keluhan warga Kampung Bendung RT 14/04, Desa Sumur Bandung, Kecamatan Jayanti, terkait saluran irigasi sekunder yang mengalami pendangkalan dan penumpukan sampah akhirnya mendapatkan respon cepat dari Camat Jayanti. Rabu (19/11/25).

Camat Jayanti, Yandri Permana, s.Stp , saat ditemui tim Media Center Jayanti (MCJ) di ruang kerjanya menjelaskan bahwa persoalan tersebut sudah ditindaklanjuti kepada instansi terkait.

> “Permasalahan irigasi sekunder di Kampung Bendung, Desa Sumur Bandung sudah saya tembuskan ke UPT Pengairan Balaraja. Insyaallah minggu depan akan segera dilakukan pembersihan,” ungkap Yandri.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Sementara itu, Bonai, Ketua Media Center Jayanti, mengapresiasi respon cepat Camat Jayanti terhadap aduan masyarakat. Ia juga mengimbau warga untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan.

> “Terima kasih kepada Camat Jayanti yang sudah cepat merespon keluhan warga Kampung Bendung. Kami juga mengajak masyarakat agar menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke aliran sungai atau irigasi,” ujarnya.

 

Di tempat terpisah, Oji, Ketua RT 14 Kampung Bendung, turut menyampaikan rasa syukurnya setelah mendengar kabar bahwa Camat Jayanti telah merespon masalah yang selama ini dikeluhkan warganya. Ia juga menyoroti pentingnya peran perusahaan sekitar dalam menjaga kondisi irigasi.

> “Kami senang karena masalah ini mendapat perhatian. Kami juga berharap ada kerja sama dari perusahaan yang limbah airnya mengalir ke irigasi agar turut membantu menjaga dan membersihkan saluran,” ungkapnya.

 

Upaya pembersihan saluran irigasi ini diharapkan dapat mengembalikan fungsi irigasi secara optimal serta mencegah terjadinya genangan dan dampak lingkungan lainnya.

 

(Spi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Gubernur Banten dan Walikota Tangerang Tinjau Banjir Diwilayah Kecamatan Periuk, Warga Diminta Waspada
Aban SH Tunjukkan Kepedulian Pemuda Pancasila Kabupaten Tangerang Terhadap Warga Terdampak Banjir
Raja Lubis: Jangan Salahkan Publik bila Ada Oknum yang Memelihara Mafia Obat di Tangsel
Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Jayanti Tahun 2026 Digelar
Kades Talagasari Apresiasi Kinerja Kompol Johan Armando: “Cepat Ungkap Kasus, Wilayah Kami Jadi Kondusif
Cuaca Ekstrem Picu Banjir, Pemkot Tangerang Berlakukan PJJ di Sekolah Terdampak
Petugas Gabungan Pemkot Tangerang Intensif Tangani Banjir Akibat Luapan Kali Sabi
Tanggap Bencana Banjir, Pemkot Tangerang Bangun Dapur Umum hingga Tingkat Kelurahan

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:05 WIB

Gubernur Banten dan Walikota Tangerang Tinjau Banjir Diwilayah Kecamatan Periuk, Warga Diminta Waspada

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:46 WIB

Aban SH Tunjukkan Kepedulian Pemuda Pancasila Kabupaten Tangerang Terhadap Warga Terdampak Banjir

Sabtu, 24 Januari 2026 - 08:50 WIB

Temu Karya Karang Taruna Kecamatan Jayanti Tahun 2026 Digelar

Sabtu, 24 Januari 2026 - 02:59 WIB

Kades Talagasari Apresiasi Kinerja Kompol Johan Armando: “Cepat Ungkap Kasus, Wilayah Kami Jadi Kondusif

Jumat, 23 Januari 2026 - 12:12 WIB

Cuaca Ekstrem Picu Banjir, Pemkot Tangerang Berlakukan PJJ di Sekolah Terdampak

Berita Terbaru