Dapur MBG Sukamurni Klarifikasi Pendistribusian Makan Bergizi Geratis di SDN Gembong 1

- Penulis

Rabu, 24 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GarudaXpose.com | Kabupaten Tangerang – Ketua Dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) Sukamurni Balaraja, Rafid, memberikan klarifikasi kepada awak media terkait pemberitaan yang beredar di sejumlah media online mengenai dugaan ketidaksesuaian porsi Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dibagikan kepada siswa-siswi SDN Gembong I. Rabu (24/12/2025).

 

Tim media yang tergabung dalam Media Center Jayanti (MCJ) mendatangi kantor Dapur MBG yang berlokasi di wilayah Sukamurni, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, guna mengonfirmasi pendistribusian porsi MBG kepada siswa SDN Gembong I selama masa libur sekolah.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Dalam keterangannya, Rafid menegaskan bahwa porsi makanan yang dibagikan kepada siswa-siswi SDN Gembong I telah sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku.

Ia menjelaskan bahwa paket makanan tersebut diperuntukkan bagi empat hari masa libur sekolah, tidak termasuk hari libur nasional.
“Porsi makanan yang dibagikan sudah sesuai ketentuan. Paket tersebut diperuntukkan untuk empat hari libur sekolah.

Isu yang menyebutkan pembagian untuk satu minggu libur itu tidak benar dan merupakan bentuk miskomunikasi di lapangan,” ujar Rafid.

 

Lebih lanjut, Rafid juga membantah isu yang menyebutkan bahwa siswa yang tidak masuk sekolah tidak mendapatkan paket MBG.

 

Menurutnya, pendistribusian makanan telah disesuaikan dengan data jumlah siswa SDN Gembong I yang diterima oleh pihak dapur dan diserahkan kepada pihak sekolah.
“Porsi untuk siswa sudah dihitung berdasarkan data resmi siswa yang diberikan oleh sekolah. Jadi tidak benar jika ada siswa yang tidak mendapatkan haknya,” jelasnya.

 

Klarifikasi yang disampaikan Ketua Dapur MBG ini diharapkan dapat meluruskan informasi yang beredar di masyarakat, sekaligus menjawab dugaan terkait ketidaksesuaian porsi serta kesalahpahaman dalam penyampaian informasi dari koordinator sekolah kepada wali murid.

Dengan demikian, diharapkan tidak muncul opini negatif maupun keresahan di tengah masyarakat.

 

(Spi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

“Felysha, Putri Jurnalis Agus Salim, Menorehkan Sejarah Baru dengan Khatam Membaca Al-Quran”
Meriah!, HUT ke-57, SMK Negeri 1 Lumajang menggelar SPECTRA SMEKENSA
Terima MBG Perdana KB Melati Sukapura Apresiasi Program Makan Siang Gratis
Menggapai Ridho Ilahi: Felysha Descha Adelina Menorehkan Prestasi sebagai Hafizah Muda”
Meningkatkan Iman dan Taqwa di SMPN 4 Brebes: Peringatan Isra’ Mi’raj dan Tasyakuran Revitalisasi Sekolah
Hukum yang Hidup: Dari Kepastian Formal Menuju Keadilan Substansial dalam Teori Hukum Progresif
Kakanwil Kamenag Provinsi Banten Resmikan MTsN 8 Tangerang 
Meriah.!, HUT ke-57 SMKN 1 Lumajang menggelar Smekensa Fashion Carnival (SFC)

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:46 WIB

“Felysha, Putri Jurnalis Agus Salim, Menorehkan Sejarah Baru dengan Khatam Membaca Al-Quran”

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:46 WIB

Meriah!, HUT ke-57, SMK Negeri 1 Lumajang menggelar SPECTRA SMEKENSA

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:30 WIB

Terima MBG Perdana KB Melati Sukapura Apresiasi Program Makan Siang Gratis

Kamis, 22 Januari 2026 - 01:35 WIB

Menggapai Ridho Ilahi: Felysha Descha Adelina Menorehkan Prestasi sebagai Hafizah Muda”

Senin, 19 Januari 2026 - 06:36 WIB

Meningkatkan Iman dan Taqwa di SMPN 4 Brebes: Peringatan Isra’ Mi’raj dan Tasyakuran Revitalisasi Sekolah

Berita Terbaru

Uncategorized

Kondektur Bis ke Raja Bisnis: Kisah Inspiratif Muhadi Setiabudi

Minggu, 25 Jan 2026 - 04:14 WIB