BPBD Kota Tangerang Layani 3.299 Aksi Tanggap Darurat Sepanjang 2025

- Penulis

Rabu, 31 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garudaxpose.com | Tangerang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang mencatat capaian kinerja pelayanan publik sepanjang tahun 2025 dengan total 3.299 layanan tanggap darurat yang diberikan kepada masyarakat.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang Mahdiar mengatakan, sepanjang tahun 2025, BPBD Kota Tangerang menangani berbagai jenis kejadian kebencanaan maupun non-kebencanaan yang tersebar di seluruh wilayah Kota Tangerang.

Dari total 15 jenis layanan, penanganan evakuasi hewan liar menjadi layanan terbanyak dengan 781 layanan, disusul edukasi dan kunjungan pendidikan kebencanaan sebanyak 579 layanan, serta pemusnahan sarang tawon sebanyak 397 layanan.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Setiap layanan yang kami berikan adalah bentuk kehadiran pemerintah dalam situasi darurat. BPBD Kota Tangerang akan terus meningkatkan kapasitas sumber daya, peralatan, dan edukasi kebencanaan agar masyarakat semakin aman dan tangguh menghadapi potensi bencana,”papar Mahdiar, Selasa (30/12/2025).

BPBD Kota Tangerang juga menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat upaya mitigasi bencana, edukasi masyarakat, serta peningkatan layanan kedaruratan di tahun-tahun mendatang.

”Masyarakat diimbau untuk terus berpartisipasi aktif dalam upaya kesiapsiagaan dan segera melaporkan kejadian darurat melalui kanal resmi BPBD Kota Tangerang,”imbaunya.

Dengan total 3.299 aksi tanggap darurat sepanjang tahun 2025, BPBD Kota Tangerang berharap kehadirannya dapat memberikan rasa aman serta meningkatkan ketangguhan masyarakat dalam menghadapi berbagai risiko bencana.

Rekap Layanan BPBD Kota Tangerang tahun 2025
1. Pemadaman Kebakaran: 276 layanan
2. Pemusnahan Sarang Tawon: 397 layanan
3. Evakuasi Pohon Tumbang: 175 layanan
4. Pelepasan Cincin: 194 layanan
5. Evakuasi Korban: 13 layanan
6. Evakuasi Hewan Liar: 781 layanan
7. Edukasi dan Kunjungan Pendidikan: 579 layanan
8. Penyemprotan Pembersihan: 87 layanan
9. Pengecekan Hawa Panas: 5 layanan
10. Pencarian Barang Berharga: 112 layanan
11. Pertolongan Pertama: 222 layanan
12. Penyelamatan Korban: 20 layanan
13. Penyelamatan Hewan: 140 layanan
14. Bantuan Personil dan PAM: 57 layanan
15. Monitoring Dampak Cuaca: 241 layanan.

 

 

 

(Nix)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kades Talagasari Apresiasi Kinerja Kompol Johan Armando: “Cepat Ungkap Kasus, Wilayah Kami Jadi Kondusif
Cuaca Ekstrem Picu Banjir, Pemkot Tangerang Berlakukan PJJ di Sekolah Terdampak
Petugas Gabungan Pemkot Tangerang Intensif Tangani Banjir Akibat Luapan Kali Sabi
Tanggap Bencana Banjir, Pemkot Tangerang Bangun Dapur Umum hingga Tingkat Kelurahan
Babinsa Koramil 0820-03/Leces Laksanakan Komsos dan Kerja Bakti Bersama Warga Desa Leces
Bahas KUHP dan KUHAP Terbaru Perkuat Koordinasi Dengan Kajari
35 ASN Brebes Pensiun, Bupati Ajak Tetap Produktif dan Dukung Pembangunan
Kereta Comuterline Supaspro Siap Beroperasi 1 Maret, Tarif Probolinggo – Surabaya Hanya 8.000

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 02:59 WIB

Kades Talagasari Apresiasi Kinerja Kompol Johan Armando: “Cepat Ungkap Kasus, Wilayah Kami Jadi Kondusif

Jumat, 23 Januari 2026 - 12:12 WIB

Cuaca Ekstrem Picu Banjir, Pemkot Tangerang Berlakukan PJJ di Sekolah Terdampak

Jumat, 23 Januari 2026 - 10:41 WIB

Petugas Gabungan Pemkot Tangerang Intensif Tangani Banjir Akibat Luapan Kali Sabi

Jumat, 23 Januari 2026 - 05:49 WIB

Babinsa Koramil 0820-03/Leces Laksanakan Komsos dan Kerja Bakti Bersama Warga Desa Leces

Jumat, 23 Januari 2026 - 04:29 WIB

Bahas KUHP dan KUHAP Terbaru Perkuat Koordinasi Dengan Kajari

Berita Terbaru