GarudaXpose.com | Kabupaten Tangerang – Memasuki pergantian Tahun Baru 2026, Ketua Umum MCJ (Media Center Jayanti), Bonai Supriyadi, menyampaikan ucapan selamat tahun baru sekaligus pesan reflektif kepada seluruh rekan jurnalis agar terus menjaga soliditas, integritas, dan semangat berkarya untuk masyarakat. Kamis (01/01/26)
Dalam pernyataannya, Bonai menegaskan bahwa momentum tahun baru harus dijadikan titik awal untuk memperkuat komitmen sebagai jurnalis yang tekun belajar, cermat mengontrol sosial, serta menjunjung tinggi akurasi dalam setiap karya jurnalistik.
“Semoga di tahun 2026 ini seluruh rekan semakin semangat dalam berkarya, tekun dalam belajar, dan mampu menjalankan fungsi kontrol sosial secara baik dan akurat, sebagaimana jurnalis yang profesional dan bertanggung jawab,” ujar Bonai, Selasa (1/1/2026).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia menekankan bahwa jurnalis tidak hanya dituntut mampu menyampaikan informasi, tetapi juga menjaga marwah profesi dengan kejujuran dan ketelitian. Menurutnya, karya jurnalistik yang baik lahir dari proses melihat, mendengar, menulis, dan mengonfirmasi fakta secara langsung di lapangan.
“Menjadi jurnalis itu bukan sekadar bicara. Kita harus benar-benar akurat melihat dengan mata sendiri, mendengar langsung, menulis dengan tanggung jawab, dan memastikan kebenaran informasi yang disampaikan,” tegasnya.
Bonai juga mengajak seluruh anggota MCJ untuk menjaga kekompakan dan nama baik organisasi, serta terus mengibarkan “bendera” jurnalisme yang independen dan berpihak pada kepentingan masyarakat.
“Saya yakin, atas izin Allah SWT, kita akan sukses berkarya untuk masyarakat. Karena jika bukan kita yang peduli dan menolong masyarakat melalui kerja jurnalistik, lalu siapa lagi?” tambahnya.
Menutup pesannya, Bonai mengingatkan pentingnya solidaritas dan etika profesi di mana pun berada.
“Tetap jaga nama baik kita sebagai jurnalis, jaga kekompakan, dan junjung tinggi nama baik media serta organisasi yang kita pegang. Salam Satu Pena,” pungkasnya.
(Sp)













