GARUDAXPOSE.COM // PROBOLINGGO – Afiliasi Wartawan Probolinggo Raya (AWPR) terus mematangkan persiapan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2026 yang diperingati setiap 9 Februari. Persiapan tersebut dibahas dalam rapat koordinasi yang digelar di Kantor AWPR, Jalan Mastrip Nomor 11 Gang Rambutan, Kelurahan Jrebeng Wetan, Kecamatan Kedupok, Kota Probolinggo, Sabtu (03/01/2026).

Rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua AWPR, Fahrul Mozza, berlangsung dan penuh semangat kebersamaan. Didampingi sekretaris dan bendahara, seluruh anggota AWPR terlibat aktif menyampaikan gagasan serta masukan, mencerminkan semangat kolektif untuk menyukseskan HPN 2026 agar tidak hanya bermakna bagi insan pers, tetapi juga memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam arahannya, Fahrul Mozza menegaskan bahwa peringatan HPN 2026 akan dikemas dengan pendekatan yang lebih humanis dan inklusif. Selain menjadi momentum refleksi peran pers, HPN juga diarahkan untuk mempererat sinergi antara wartawan, pemerintah daerah, serta aparat negara.
“Pers adalah jembatan informasi dan kemanusiaan. Karena itu, pada HPN 2026 kami ingin membangun kolaborasi dengan Pemerintah Kota dan Kabupaten Probolinggo, unsur TNI–Polri baik kota maupun kabupaten, serta Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) kota dan kabupaten,” ujar Fahrul.
Menurutnya, sinergi lintas sektor tersebut penting untuk menciptakan iklim komunikasi publik yang sehat, edukatif, dan menyejukkan, sekaligus memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap pers dan institusi negara.
Tidak hanya berfokus pada agenda seremonial, AWPR juga merancang sejumlah kegiatan sosial dalam rangkaian HPN 2026. Di antaranya santunan anak yatim piatu, pembagian paket sembako kepada masyarakat kurang mampu, serta doa bersama lintas elemen untuk keselamatan dan kemajuan daerah.
“Kami ingin HPN 2026 benar-benar memberi arti. Kehadiran pers harus membawa manfaat dan harapan, terutama bagi masyarakat yang membutuhkan perhatian,” tegasnya.
Rangkaian kegiatan HPN 2026 juga akan dirangkai dengan peresmian Kantor AWPR sebagai pusat aktivitas dan silaturahmi wartawan di Probolinggo Raya. Kantor tersebut diharapkan menjadi ruang bersama untuk meningkatkan kapasitas jurnalistik, memperkuat etika profesi, serta membangun solidaritas antarwartawan lintas media.
Sebagai organisasi profesi, AWPR telah memiliki legalitas resmi dengan nomor AHU-0008925.AH.01.07.TAHUN 2021, yang menjadi dasar penguatan kelembagaan serta komitmen organisasi dalam menjalankan fungsi pers secara profesional dan bertanggung jawab.
Sementara itu, Sekretaris AWPR menambahkan bahwa seluruh rangkaian kegiatan akan dipersiapkan secara matang dan terkoordinasi. Pihaknya juga akan menyampaikan undangan resmi kepada instansi terkait, unsur TNI–Polri kota dan kabupaten, Kominfo kota dan kabupaten, serta elemen masyarakat lainnya.
“Harapannya, HPN 2026 menjadi ruang kolaborasi bersama sekaligus sarana edukasi publik tentang peran pers yang berintegritas,” kata Alex.
Antusiasme anggota AWPR terlihat dari kesepakatan bersama untuk menyukseskan agenda tersebut. Berbagai masukan strategis turut disampaikan, mulai dari penguatan substansi kegiatan, pelibatan generasi muda, hingga upaya menjadikan HPN sebagai momentum penguatan nilai kemanusiaan dan profesionalisme pers.
Melalui persiapan yang matang ini, AWPR berharap peringatan Hari Pers Nasional 2026 di Probolinggo Raya dapat menjadi momentum mempererat kebersamaan, meningkatkan kepercayaan publik, serta memperkuat sinergi antara pers, pemerintah daerah, TNI–Polri, dan Kominfo demi terwujudnya masyarakat yang informatif dan berkeadaban.













