Sekda Dorong Guru Jadi Pelopor Transformasi Digital di Sekolah

- Penulis

Jumat, 31 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Garudaxpose.com | Sekretaris Daerah Kota Tangerang, H. Herman Suwarman, menegaskan pentingnya peran guru sebagai pelopor transformasi pendidikan berbasis digital di era teknologi yang kian pesat.

Hal ini disampaikan saat menutup Pelatihan Dasar Deep Learning bagi Guru SD serta Pelatihan Koding dan Kecerdasan Artifisial (AI) bagi Guru SMP di BBPPMPV Bisnis dan Pariwisata, Depok.Jumat (31/10/2025).

“Bapak dan Ibu guru adalah ujung tombak digitalisasi pendidikan. Melalui pelatihan ini, diharapkan lahir inovasi pembelajaran yang kreatif, interaktif, dan relevan dengan perkembangan zaman,” ujar Herman.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sekda menilai, penguasaan teknologi bukan hanya kebutuhan, tetapi juga peluang untuk menghadirkan pembelajaran yang lebih menarik dan bermakna bagi siswa. Guru yang melek digital, lanjutnya, akan mampu menyiapkan generasi muda yang adaptif dan berdaya saing tinggi.

“Kemajuan digital harus dimanfaatkan secara positif. Guru perlu menjadi inspirator yang mampu mengarahkan peserta didik agar bijak dan produktif menggunakan teknologi,” tambahnya.

Herman, juga mengapresiasi para narasumber, fasilitator, dan peserta yang telah berkomitmen meningkatkan kompetensi di bidang teknologi pendidikan.

“Dengan semangat belajar dan berinovasi, saya yakin para guru mampu menjadi motor penggerak transformasi digital di sekolah-sekolah Kota Tangerang,”tutupnya.

(Nix)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel garudaxpose.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

“Felysha, Putri Jurnalis Agus Salim, Menorehkan Sejarah Baru dengan Khatam Membaca Al-Quran”
Meriah!, HUT ke-57, SMK Negeri 1 Lumajang menggelar SPECTRA SMEKENSA
Terima MBG Perdana KB Melati Sukapura Apresiasi Program Makan Siang Gratis
Menggapai Ridho Ilahi: Felysha Descha Adelina Menorehkan Prestasi sebagai Hafizah Muda”
Meningkatkan Iman dan Taqwa di SMPN 4 Brebes: Peringatan Isra’ Mi’raj dan Tasyakuran Revitalisasi Sekolah
Hukum yang Hidup: Dari Kepastian Formal Menuju Keadilan Substansial dalam Teori Hukum Progresif
Kakanwil Kamenag Provinsi Banten Resmikan MTsN 8 Tangerang 
Meriah.!, HUT ke-57 SMKN 1 Lumajang menggelar Smekensa Fashion Carnival (SFC)

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:46 WIB

“Felysha, Putri Jurnalis Agus Salim, Menorehkan Sejarah Baru dengan Khatam Membaca Al-Quran”

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:46 WIB

Meriah!, HUT ke-57, SMK Negeri 1 Lumajang menggelar SPECTRA SMEKENSA

Kamis, 22 Januari 2026 - 07:30 WIB

Terima MBG Perdana KB Melati Sukapura Apresiasi Program Makan Siang Gratis

Kamis, 22 Januari 2026 - 01:35 WIB

Menggapai Ridho Ilahi: Felysha Descha Adelina Menorehkan Prestasi sebagai Hafizah Muda”

Senin, 19 Januari 2026 - 06:36 WIB

Meningkatkan Iman dan Taqwa di SMPN 4 Brebes: Peringatan Isra’ Mi’raj dan Tasyakuran Revitalisasi Sekolah

Berita Terbaru